-->

Notification

×

Kode Iklan Homepage 970x250 atau 728x90 taruh disini --

Deskripsi-Gambar

Kode Iklan mobile 728x90 taruh disini

Ciptakan Kamtibmas Kondusif, Polres Kepulauan Meranti Gelar Operasi Pekat LK 2025

Minggu, 04 Mei 2025 | 14:41 WIB Last Updated 2025-05-04T07:41:14Z


MERANTI – Dalam upaya menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Polres Kepulauan Meranti menggelar patroli dan razia melalui Operasi Pekat LK 2025. Kegiatan ini dilaksanakan pada Sabtu (3/5/2025) dan menyasar sejumlah titik rawan di wilayah Kabupaten Kepulauan Meranti.

Pelaksanaan operasi dipimpin langsung oleh Kabag Ops Polres Meranti, Kompol Syahrizal, SE, MH, MSi. Fokus kegiatan terletak di sekitar Polsek Tebing Tinggi, Jalan Pembangunan I, Kecamatan Tebing Tinggi.

Kapolres Meranti melalui Kabag Ops menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan langkah strategis dalam memberantas potensi gangguan kamtibmas di wilayah hukum mereka.

"Operasi ini bertujuan untuk meredakan dampak negatif dari kejahatan dan perilaku negatif tersebut terhadap keamanan dan kesejahteraan masyarakat."

Dengan pendekatan preventif, operasi ini digelar untuk menekan angka kejahatan jalanan serta tindakan kriminal lainnya yang meresahkan warga.

Selain menyasar titik-titik rawan, patroli juga dilakukan di kawasan Jalan Dorak Ujung. Di sana, petugas turut menyampaikan pesan kamtibmas kepada warga agar menjauhi segala bentuk aksi premanisme.

"Petugas juga melakukan pemeriksaan kepada kendaraan motor masyarakat yang berada di Jalan Dorak ujung Tidak ditemukan adanya yang membawa senjata api maupum senjata tajam."

Selama pelaksanaan razia, situasi di lokasi terpantau kondusif. Tidak ditemukan adanya aktivitas mencurigakan maupun tindakan yang mengarah pada premanisme.

Dengan digelarnya Operasi Pekat LK 2025, Polres Meranti berharap rasa aman masyarakat semakin meningkat, serta menciptakan lingkungan yang nyaman dan bebas dari gangguan keamanan.

(Humas Polres Meranti)


Simak Breaking News & Berita Terbaik di Newsfaktual.online! Dapatkan update berita terkini langsung di WhatsApp! Ikuti Newsfaktual.Online | Fakta Mengabarkan dan tetap terhubung dengan informasi terbaru. Klik di sini untuk bergabung: [WhatsApp Channel](https://whatsapp.com/channel/0029Vaje9BUCHDysIsXcaW2I)
×
Berita Terbaru Update